
Pekanbaru – Brigjen Pol Drs. Untung Subagyo tetap melantik 7 Pejabat Fungsional Tertentu ditengah Wabah Virus Corona Covid-19
Acara pelantikan pun disesuaikan dengan Protokol Pencegahan Virus Corona. Pelantikan itu digelar di Aula Kantor BNNP Riau dan tamu yang hadir dibatasi sehingga bisa menjaga jarak satu sama lain. setiap tamu berjarak sekitar satu meter dari tamu lainnya.
Semua orang di ruangan menggunakan Masker termasuk Kepala BNNP Riau dan Para Kepala BNN Kab/ Kota, Kepala BNNP Riau Drs. Untung Subagyo hanya mencopot masker saat pengucapan sumpah jabatan. Tamu yang diundang pada acara ini memang dibatasi hanya maksimum 10 orang. semua tamu juga harus menjalani pemeriksaan suhu tubuh sewaktu masuk Kantor BNNP Riau dan juga wajib mencuci tangan menggunakan sabun dan air yang mengalir.
Kepala BNNP Riau Drs. Untung Subagyo berpesan kepada pejabat yang dilantik agar menerima jabatan yang diberikan oleh BNN dan menjalankan tugasnya secara profesional.